Pengadilan Allah

"Sebab kita semua harus menghadap takhta pengadilan Kristus, supaya setiap orang memperoleh apa yang patut diterimanya, sesuai dengan yang dilakukannya dalam hidupnya ini, baik ataupun jahat" 2 Korintus 5:10

[block:views=similarterms-block_1]

"Tetapi engkau mengapakah engkau menghakimi saudaramu? Atau mengapakah engkau menghina saudaramu? Sebab kita semua harus menghadap takhta pengadilan Allah " Roma 14:10

"Demikianlah setiap orang diantara kita akan memberi pertanggungan jawab tentang dirinya sendiri kepada Allah " Roma 14 :12

Ngeri sekali ya, suatu saat kita semua tidak ada yang terluput, baik dia kaya atau miskin, orang percaya atau tidak percaya, pendeta atau bukan, tidak ada yg mendapatkan prioritas, semua akan dihadapkan ke pengadilan Kristus, dan Tuhan Yesus-lah yang akan menjadi Hakim Agungnya. Pertanyaannya apakah kita sudah siap untuk menghadap Pengadilan Allah kalau kita suatu saat dipanggil ?? ?

Setiap orang percaya harus mempertanggung jawabkan kesetiaannya atau tidak kesetiaanya kepada Allah , segala perbuatannya , segala sesuatu yang dikerjakan semasa hidupnya didunia baik perbuatan jahat atau perbuatan baik akan terungkap semua ketika kita menghadap ke pengadilan Allah.. (Sebab tidak ada sesuatu yang tersembunyi yang tidak akan dinyatakan, dan tidak ada sesuatu yang rahasia yang tidak akan tersingkap Markus 4 : 22) �Perbuatan2 jahat kita sebagai orang percaya akan diampuni apabila kita sudah memohon pengampunan dan bertobat ( Demikianlah sekarang tidak ada penghukuman bagi mereka yang ada di dalam Kristus Yesus Roma 8:1) . Tetapi segala perbuatan dan kesalahan2 kita harus dipertanggung jawabkan sesuai kasih karunia dan ganjaran yang akan kita terima, apa yang kita tabur akan kita tuai. (Barang siapa berbuat kesalahan, ia akan menanggung kesalahannya itu, karena Tuhan tidak memandang orang. Kolose : 3:25). Perbuatan baik orang Percaya semasa ia hidup didunia akan diingat oleh Tuhan dan diberi pahala. (Kamu tahu, bahwa setiap orang , baik hamba , maupun orang merdeka, kalau ia telah berbuat sesuatu yang baik, ia akan menerima balasannya dari Tuhan.(Efesus 6:8).

"Hai saudara-saudaraku yang kekasih, kamu senantiasa taat; karena itu tetaplah kerjakan keselamatanmu dengan takut dan gentar(Filipi 2:12a)"

"Jadi jika segala sesuatu ini akan hancur secara demikian, betapa suci dan salehnya kamu harus hidup" 2 Petrus 3:11

""Tetapi mereka harus memberi pertanggungan jawab kepada Dia, yang telah siap sedia menghakimi orang yang hidup dan yang mati" l Petrus 4:5.